THOUSANDS OF FREE BLOGGER TEMPLATES »

Minggu, 10 Mei 2009

bagian-bagian komputer

Perangkat Keras Komputer

Perangkat keras komputer dapat dibagi ke dalam lima kategori: (1) masukan (input), (2) pemrosesan (processing), (3) penyimpanan (storage), (4) keluaran (output), dan (5) komunikasi (communications).

Perangkat Keras Masukan

Fungsi perangkat keras masukan adalah untuk mengumpulkan data dan mengkonversinya ke dalam suatu bentuk yang dapat diproses oleh komputer. Peralatan masukan yang paling umum adalah papan tombol atau keyboard. Peralatan lainnya adalah mouse, yang digerakkan dengan tangan untuk mengatur suatu penunjuk (pointer) pada layar komputer.

Gambar-1.1: Kategori Perangkat Keras Komputer

Perangkat Keras Pemrosesan

Fungsi perangkat keras pemrosesan adalah untuk menemu-balik (retrieve) dan menjalankan (execute) instruksi-instruksi (software) yang diberikan kepada komputer. Pemrosesan dapat terdiri dari pelaksanaan perhitungan dan kegiatan logis lainnya, seperti membandingkan. Komponen perangkat keras pemrosesan yang paling penting adalah central processing unit (CPU) dan memori utama (main memory). CPU atau processor adalah otak komputer. CPU membaca dan meng-interpretasikan perangkat lunak serta mengkoordinasikan kegiatan pemrosesan yang sedang berlangsung.

Memori utama dapat digambarkan sebagai meja elektronik. Memori ini disebut juga random access memory (RAM), internal memory, primary storage, atau memori saja. Semua instruksi dan/atau data yang siap untuk diproses ditaruh di dalam memori. Semakin luas permukaan meja yang digunakan, semakin banyak yang dapat ditaruh di atasnya.
















Gambar-1.2: Bagian-bagian dalam Unit Sistem

Sebuah komputer dengan memori yang besar mampu menampung ribuan instruksi yang terdapat pada suatu program yang canggih. Disamping itu, memori yang besar memungkinkan untuk mengerjakan dan memanipulasi sejumlah besar data dan informasi pada waktu yang bersamaan. Walaupun demikian, karena RAM adalah bersifat volatile (mudah menguap)dimana semua muatan atau isi akan hilang ketika daya komputer dimatikan, maka data dan instruksi harus disimpan (saved) ke dalam peralatan penyimpanan (storage device) sebelum komputer dimatikan.

Perangkat Keras Penyimpanan

Fungsi perangkat keras penyimpanan (storage hardware) adalah untuk menyimpan perangkat lunak dan data dalam bentuk yang relatif permanen, yang mudah untuk ditemu-balik ketika dibutuhkan untuk pemrosesan. Perangkat keras penyimpanan melayani fungsi seperti yang dilakukan oleh office filing system, tetapi datanya disimpan dalam bentuk sinyal elektro-magnetik atau laser-etched spots, biasanya pada magnetic disk atau optical disk, bukan pada kertas.

Perangkat Keras Keluaran

Fungsi perangkat keras keluaran (output hardware) adalah untuk menampilkan informasi yang dihasilkan oleh sistem komputer. Informasi adalah keluaran baik dalam bentuk hardcopyseperti pada kertas maupun softcopy seperti pada layar atau monitor. Bentuk lain dari softcopy adalah suara.

Perangkat Keras Komunikasi

Fungsi perangkat keras komunikasi (communication hardware) adalah untuk memfasilitasi hubungan atau koneksi di antara komputer dan kelompok komputer yang terhubung (jaringan).Komponen perangkat keras komunikasi yang umum adalah modem, kabel, dan fax modem. Sebelum menjelaskan apa yang dilakukan oleh modem, perlu dijelaskan lebih dahulu tentang istilah digital dan analog.











Gambar-1.3: Sinyal Analog dan Digital

Digital merujuk pada sinyal komunikasi yang direpresentasikan dalam bentuk biner atau two-state. Dengan susunan two-state on/off, open/closed, present/absent, positive/negative, yes/no, keadaan�on� dapat dikodekan sebagai digit 1, dan keadaan �off� dinyatakan sebagai digit 0. Komputer menggunakan sinyal digital yang direpresentasikan dalam kode o dan 1 untuk merepresentasikan instruksi dan data. Kebanyakan fenomena dunia adalah analog yang merepresentasikan kuantitas variabel secara berkelanjutan seperti suara, cahaya, temperatur, dan tekanan. Sambungan telepon standar adalah media analogyang mentransmisikan hanya sinyal analog, seperti pesan suara dan musik.

Modem

Untuk mengkonversi sinyal digital komputer ke analog, dan sebaliknya dibutuhkan peralatan yang disebut modem. Sebuah modem memungkinkan komputer berkomunikasi satu sama lain melalui sambungan telepon. Beberapakomputer PC sudah dilengkapi dengan modem pada saat dibeli. Kalau modem tidak tersedia, kita dapat menambahkannya kemudian.












Gambar-1.4: Cara Kerja Modem

Kabel

Komputer dapat berkomunikasi langsung satu sama lain melalui kabel, jika sinyal tidak melewati sambungan telepon tradisional. Hal ini adalah lumrah dimana komputer merupakan bagian dari jaringan kabel (local area network) seperti yang banyak ditemukan di gedung-gedung perkantoran.

Fax Modem

Mesin fax standar men-scan dokumen kertas dan mengkonversi citra di atasnya ke dalam entuk kode untuk ditransmisikan melalui sambungan telepon ke mesin fax lainnya. Mesin fax penerima kemudian mengkonversinya kembali dan mencetak faksimil (duplikat) dari aslinya. Fax modem adalah modem dengan kemampuan fax yang memungkinkan seseorang untuk mengirim sinyal langsung dari komputer ke mesin fax atau komputer lain. Dengan demikian bahan yang akan dikirim tidak perlu dicetak sebelum dikirim. Fax modem mentransmisikan informasi lebih cepat dibandingkan dengan harus memasukkannya lembar per lembar ke mesin fax.














Gambar-1.5: Local Area Network (LAN)

Perangkat Lunak Komputer

perangkat keras tidak berguna tanpa instruksi elektronik atau perangkat lunak, yang memberitahu komputer apa yang akan dilakukan. Ada dua jenis perangkat lunak: perangkat lunak aplikasi, yang melakukan tugas-tugas yang bersifat umum bagi pengguna, dan perangkat lunak sistem yang menjalankan operasi dasar komputer, mengelola sumberdaya komputer, dan memungkinkan perangkat lunak aplikasi untuk dijalankan pada komputer.Perangkat lunak pada umumnya dimuat di dalam disk, dapat dibeli yang tersedia di toko (off the shelf) atau dipesan sebagai tempahan (custom written).

Suatu komputer tidak mempunyai intelejensi sendiri, dan harus dipasok dengan instruksi-instruksi yang memberitahu apa yang akan dilakukan dan bagaimana serta kapan melakukannya. Perintah-perintah tersebut disebut perangkat lunak (software). Perangkat lunak sangat penting artinya, karena tanpa perangkat lunak untuk menginstruksikan komputer untuk melakukan apa yang diinginkan, komputer hanya diam tak bekerja. Perangkat lunak terdiri dari sejumlah program yang berkaitan. Dan setiap program terdiri dari sejumlah instruksi yang saling berkaitan yang melakukan tugas-tugas pengolahan tertentu. Perangkat lunak yang diperlukan untuk melakukan fungsi umum sering disebut sebagai paket perangkat lunak (software package). Perangkat lunak biasanya dibuat oleh programmer profesional dan diperolah dalam bentuk rekaman di dalam disk.

Perangkat Lunak Sistem

Perangkat lunak yang dirancang untuk memungkinkan komputer mengelola sumberdayanya sediri dan menjalankan operasi-operasi dasar disebut perangkat lunak sistem (systems software). Perangkat lunak sistem menjalankan operasi dasar; memberitahu perangkat keras apa yang akan dilakukan dan bagaimana serta kapan melakukannya.Tetapi perangkat lunak tidak dapat memecahkan masalah-masalah spesisfik berkaitan dengan suatu tugas atau profesi. Contoh dari perangkat lunak sistem adalah: DOS, Windows, OS/2, dan UNIX.

Perangkat Lunak Aplikasi

Perangkat lunak aplikasi (aplications software) adalah perangkat lunak yang dapat melakukan tugas-tugas tertentu. Contoh perangkat lunak aplikasi adalah Microsoft Word, Access, Excel, Power Point, dan lain-lain.

Jenis Sistem Komputer

Komputer hadir dalam berbagai ukuran dan bentuk dan dengan berbagai tingkat kemampuan pengolahan. Komputer pertama sangat besar karena teknologi yang digunakan, tetapi dengan penyempurnaan teknologi yang dibuat untuk komponen, ukuran komputer semakin kecil dan hal ini terus berlanjut. Untuk memberikan suatu dasar perbandingan kemampuan, komputer secara umum dikelompokkan ke dalam empat kategori dasar: (1) komputer super (supercomputers), (2) komputer kerangka besar (mainframe computers), (3) komputer mini (minicomputers), dan (4) komputer mikro (microcomputers).
Sulit untuk memberikan definisi yang tepat untuk setiap jenis komputer tersebut karena definisi dapat membuat kita terjebak dalam jargon teknis yang potensial untuk membingungkan. Bagaimanapun, definisi berikut dapat memberikan gambaran:

Komputer Super

Suatu komputer super dapat menangani jumlah dalam hitungan giga untuk komputasi ilmiah. Komputer jenis ini biasanya ditempatkan dalam suatu ruangan dan lingkungan khusus, memiliki kecepatan 50.000 kali lebih cepat dari suatu komputer mikro, dan harganya bisa mencapai 20 juta US dollar Kita mungkin tidak akan pernah mengadakan kontak dengan komputer jenis ini kecuali kita bekerja di NASA, Pentagon, atau pusat riset di suatu universitas besar.

Komputer Kerangka Besar

Komputer kerangka besar adalah suatu komputer besar, biasanya ditempatkan pada suatu lingkungan terkontrol, yang dapat mendukung kebutuhan pengolahan ratusan dan bahkan ribuan pengguna dan profesional komputer. Harganya berkisar antara beberapa ratus ribu US dollar hingga 10 juta US dollar.Seseorang yang bekerja pada perusahaan penerbangan, asuransi besar, universitas besar, atau bank besar, biasanya dapat melakukan kontak melalui individual workstation ke komputer kerangka besar. Tetapi belakangan ini komputer jenis ini sudah jarang dibeli karena sistem komputer mini dan mikro yang handal, yang biasanya dihubungkan dalam suatu jaringan, banyak digunakan untuk menggantikan komputer kerangka besar, yang disebut dengan istilah downsizing.

Gambar-1.6: (a) Komputer Super dan (b) Komputer Kerangka Besar

Komputer Mini

Komputer mini disebut juga komputer ukuran sedang (mid-size), mirip tapi lebih kecil baik ukurannya maupun kemampuannya dibandingkan dengan komputer kerangka besar. Komputer mini dapat melayani dua hingga 50 pengguna dan profesional komputer. Komputer mini dan kerangka besar bekerja lebih cepat dibandingkan dengan komputer mikro, dan memiliki lokasi penyimpanan data lebih banyak di dalam memori utamanya. Komputer mini berharga sekitar 10 ribu US dollar hingga beberapa ratus ribu US dollar. Banyak perusahaan kecil dan mengengah dewasa ini menggunakan komputer mini yang dapat ditempatkan di sudut ruangan atau di lantai dekat meja kerja.




Gambar-1.7: Komputer Mini

Komputer Mikro

Komputer mikro adalah jenis komputer yang paling banyak digunakan. Komputer ini disebut juga personal computer (PC). Komputer mikro yang berkapasitas tinggi harganya berkisar antara 1.000 hingga 20.000. US dollar. Komputer mikro bervariasi dalam ukuran, mulai dari komputer portable kecil seperti: palmtop, notebook, laptop, hingga desktop workstation. Komputer ini menggunakan suatu chip sebagai CPU-nya. Chip disebut juga microprocessor, dengan ukuran 6,5 mm persegi dan ketebalan 0,025 mm. Chip terbuat dari silicon, suatu bahan yang dibuat dari pasir. Silicon disebut juga semiconductor karena kadang-kadang menyalurkan listrik dan kadang-kadang tidak.

Beberapa perusahaan menggunakan kombinasi berbagai komputer. Sebagai contoh, suatu perusahaan dengan kantor cabang di beberapa daerah dapat menggunakan komputer kerangka besar untuk mengelola data pelanggan dari seluruh perusahaan. Untuk mengakses informasi dari komputer kerangka besar, pengguna dapat menggunakan komputer mikro yang terdapat di meja kerja.

0 komentar: